Rekomendasi Macam-Macam Wafer Terbaik Dengan Rasa Terenak
Macam-macam wafer yang ada di pasaran saat ini memiliki berbagai varian rasa diantaranya yaitu coklat, vanila, stroberi, bluberi, susu sampai rasa kelapa. Semua rasa yang ditawarkan mempunyai keunikan dan pasarnya masing-masing misalnya anak-anak, mereka cenderung lebih suka wafer rasa coklat, stroberi atau bluberi sedangkan orang tua biasanya lebih suka wafer dengan rasa vanila atau kelapa. Seperti yang kita ketahui, wafer merupakan camilan berupa biskuit yang tipis, renyah, dan ringan. Wafer umumnya terbuat dari tepung terigu, gula, telur, mentega, dan isian selai. Wafer bisa dinikmati dengan cara dimakan langsung, dijadikan teman minum kopi atau teh, dicampur kedalam minuman kekinian, disantap bersama dengan ice cream, atau dijadikan bahan baku kue dan puding. Penasaran mau tahu apa saja macam-macam wafer terbaik dengan rasa terenak yang ada di pasaran? Tapi sebelum itu, yuk simak dulu tips dalam memilih wafer berikut ini.
Tips Memilih Wafer
1. Pilih Rasa Yang Disuka
Umumnya wafer mempunyai rasa yang manis seperti coklat, vanila, dan stroberi. Ketiga rasa ini merupakan varian rasa yang paling mudah didapatkan pada setiap merk wafer. Namun belakangan, para produsen terus mengembangkan varian rasa yang lain seperti matcha dan gum
2. Pilih Kemasan Sesuai Kebutuhan
Selain rasa, saat ini macam-macam wafer juga tersedia dengan berbagai kemasan seperti kemasan kaleng, tray, dan plastik alumunium. Kemasan kaleng sangat cocok untuk dikonsumsi bersama dengan keluarga di rumah sedangkan kemasan tray cocok dinikmati untuk satu kali makan. lain halnya dengan kemasan plastik alumunium. Kemasan plastik alumunium sangat cocok dan praktis untuk menemani saat perjalanan
3. Periksa Kandungan Kalori Dan Gula Di Dalamnya
Bagi kamu yang sedang menjalankan program diet tapi ingin tetap menyantap camilan seperti wafer maka perlu untuk memeriksa kandungan kalori dan juga gula yang terdapat pada wafer yang akan dikonsumsi. Seperti camilan pada umumnya, wafer mempunyai kandungan gula dan perasa manis lainnya seperti krim, vanila, coklat, dan lainnya. Namun, kamu tidak perlu khawatir karena saat ini sudah tersedia produk wafer yang rendah gula bahkan tidak mengandung gula sama sekali atau sugar free
4. Periksa Informasi Alergen Yang Terdapat Pada Kemasan
Wafer bukanlah camilan yang berbahaya namun tidak jarang terdapat kandungan bahan di dalam wafer yang dapat menimbulkan alergi bagi sebagian orang. Kandungan bahan tersebut diantaranya yaitu, telur, kacang-kacangan, gluten, dan susu. Pada kemasan produk, biasanya bahan-bahan yang mengandung alergen ditulis dengan huruf cetak tebal agar kamu bisa lebih mudah menemukan komposisi yang sebaiknya dihindari
Baca juga: Rekomendasi Macam-Macam Biskuit Kaleng Dan Harganya Saat Ini
Macam-Macam Wafer Terbaik Dengan Rasa Terenak
1. Tango Wafer Vanilla Milk
Macam-macam wafer terbaik dengan rasa terenak yang pertama yaitu Tango Wafer Vanilla Milk. Wafer ini terdiri dari kombinasi wafer krispi, krim susu premium, dan rasa vanila yang lembut yang terdapat pada tiap gigitan. Sebagai salah satu merk wafer terbaik yang ada di Indonesia, produk dari Tango ini dapat menghangatkan momen kebersamaan dengan teman maupun keluarga tercinta. Untuk satu buah kemasan Tango Wafer Vanilla Milk dibandrol dengan harga Rp 8.888-Rp 9.200
2. Nissin Wafers Chocolate
Macam-macam wafer terbaik dengan rasa terenak yang kedua yaitu Nissin Wafers Chocolate. Produk wafer yang satu ini merupakan merk wafer renyah dengan krim coklat tebal yang nikmat. Nissin Wafers Chocolate terbuat dari resep asli dengan bahan berkualitas sehingga menghasilkan rasa yang disukai oleh semua generasi. Wafer ini tersedia dalam bentuk persegi panjang yang bisa dimakan dalam sekali atau dua kali gigitan. Nissin Wafers Chocolate juga memiliki kemasan yang mudah untuk dibawa kemana saja. Untuk harganya sendiri, sabu buah wafer merk Nissin Wafers Chocolate dibandrol dengan harga Rp 7.700-Rp 9.500
3. Khong Guan Classic Chocolate Wafer
Macam-macam wafer terbaik dengan rasa terenak yang ketiga yaitu Khong Guan Classic Chocolate Wafer. Pada saat lebaran, biskuit kaleng Khong Guan menjadi salah satu hidangan lebaran yang wajib ada di rumah. Salah satu camilan yang selalu menjadi rebutan tentu saja wafer coklatnya. Tapi sekarang sudah tidak harus rebutan lagi karena sudah tersedia Khong Guan Classic Chocolate Wafer yang dijual dalam kemasan terpisah dan tentunya dalam jumlah yang lebih banyak. Wafer yang satu ini terbuat dari wafer dan krim coklat yang nikmat. Camilan ini sangat cocok untuk dijadikan teman saat nonton film atau saat perjalanan. Buat kamu yang ingin mencoba wafer merk Khong Guan Classic Chocolate Wafer ini harus menyiapkan uang sebesar Rp 19.900-Rp 20.000
4. Twister Minis Wafer Roll Black Vanilla
Macam-macam wafer terbaik dengan rasa terenak berikutnya yaitu Twister Minis Wafer Roll Black Vanilla. Produk wafer yang satu ini memiliki warna yang hitam dengan irisan krim susu vanila. Mempunyai ukuran one bite size, camilan ini terasa nikmat dalam sekali makan. Twister Minis Wafer Roll Black Vanilla terbuat dari bahan yang berkualitas sangat cocok untuk dijadikan camilan bersama dengan orang tersayang. Wafer ini tersedia dalam kemasan praktis yang mudah dibawa sehingga dapat dinikmati saat bersantai atau berkumpul bersama keluarga ataupun teman. Satu buah kemasan wafer merk Twister Minis Wafer Roll Black Vanilla ini dibandrol dengan harga Rp 8.180-Rp 9.200
5. Richeese Nabati Wafer Krim Keju
Macam-macam wafer terbaik dengan rasa terenak selanjutnya yaitu Richeese Nabati Wafer Krim Keju. wafer merk ini menjadi pelopor varian wafer keju di Indonesia yang memadukan rasa manis dari wafer, krispi dan gurih dari krim keju premium yang terdapat dalam setiap gigitannya. Kaya akan kandungan vitamin A, B1, B2, B6, B12 menjadikan Richeese Nabati Wafer Krim Keju sebagai camilan sehat terutama untuk anak yang kaya akan gizi. Untuk harganya sendiri, satu buah kemasan Richeese Nabati Wafer Krim Keju ini dibandrol dengan harga Rp8.200-Rp 9.400
6. Roma Wafello Butter Caramel
Macam-macam wafer terbaik dengan rasa terenak yang terakhir yaitu Roma Wafello Butter Caramel. Produk wafer yang satu ini merupakan amilan mewah dengan cita rasa khas Italia. Perpaduan wafer bertekstur renyah dan krim karamel yang lumer dimulut membuat wafer yang satu ini memiliki sensasi yang unik dalam setiap gigitan. Hadir dalam kemasan praktis, kamu bisa menikmati Roma Wafello Butter Caramel ini kapan saja dan dimana saja. harga untuk satu buah kemasan wafer Roma Wafello Butter Caramel dibandrol dengan harga Rp 13.530
Baca juga: Kreasi Cemilan Dari Tepung Terigu Yang Patut Untuk Dicoba
Itu tadi enam macam-macam wafer terbaik dengan rasa terenak yang wajib kamu tahu. Buat kamu pecinta wafer tentunya tidak akan kesulitan untuk mendapatkan wafer favorit yang biasa kamu makan karena hampir semua minimarket dan supermarket menjual semua merk wafer di atas. Tapi, bagi kamu yang malas untuk keluar rumah tapi tetap ingin menikmati kelezatan wafer di atas, kamu bisa membeli wafer untuk stok di rumah di AlloFresh. Di AlloFresh tersedia aneka wafer, biskuit, keripik, dan camilan lainnya yang pastinya kamu suka. Selain wafer, kamu juga bisa berbelanja kebutuhan sehari-hari di AlloFresh seperti misalnya shampo, sabun mandi, sabun cuci muka, dan masih banyak lagi yang lainnya. Cara belanjanya mudah, cukup download aplikasi AlloFresh di hp kamu dan nikmati kemudahan berbelanja dari rumah. Jadi, tunggu apalagi. Yuk buruan belanja aneka wafer dan camilan lainnya di AlloFresh sekarang!