Manfaat Sari Kacang Hijau Untuk Ibu Hamil Yang Jarang Orang Tahu
Manfaat sari kacang hijau terkenal karena kandungan nutrisinya yang kaya dan proses pembuatannya yang relatif mudah. Sari kacang hijau adalah minuman yang dibuat dengan cara menghaluskan kacang hijau yang sudah direbus kemudian diberi tambahan gula merah. Agar rasanya lebih nikmat, bisa juga diberi tambahan susu atau santan. Manfaat sari kacang hijau yang paling populer adalah sebagai sumber protein yang tinggi. Selain itu, manfaat sari kacang hijau juga banyak dimanfaatkan oleh ibu hamil dalam memenuhi kebutuhan asam folat. Penasaran dengan manfaat sari kacang hijau untuk ibu hamil lainnya? Simak terus penjelasannya disini ya.
Manfaat Sari Kacang Hijau Untuk Ibu Hamil
1. Manfat Sari Kacang Hijau: Sumber Protein
Manfaat sari kacang hijau untuk ibu hamil yang pertama yaitu sebagai sumber protein yang tinggi. Protein yang terdapat pada kacang hijau penting untuk pertumbuhan dan perbaikan sel-sel yang terdapat di dalam tubuh. Protein juga membantu dalam pembentukan otot dan jaringan ikat sehingga dapat membantu dalam menjaga kesehatan tulang dan otot
2. Sari Kacang Hijau Sumber Asam Folat Untuk Ibu Hamil
Manfaat sari kacang hijau untuk ibu hamil yang kedua yaitu sebagai sumber asam folat untuk ibu hamil. Asam folat adalah jenis vitamin B yang sangat berguna bagi pertumbuhan dan perkembangan sel-sel tubuh terutama sel-sel darah dan sel-sel baru dalam sistem saraf. Asam folat juga penting bagi pembentukan DNA dan RNA serta dalam proses sintesis protein. Selain itu, asam folat juga dibutuhkan dalam proses pembelahan dan perkembangan sel yang penting pada tahap awal kehamilan untuk mencegah cacat lahir
3. Menjaga Kesehatan Sistem Pencernaan
Manfaat sari kacang hijau untuk ibu hamil yang ketiga yaitu membantu menjaga kesehatan sistem pencernaan. Kunci dari metabolisme tubuh yang lancar yaitu sistem pencernaan yang sehat. Pada saat tubuh kekurangan serat, maka pencernaan akan terganggu sehingga menyebabkan metabolisme tubuh juga terganggu. Pada sari kacang hijau terdapat serat larut atau pektin yang melembutkan feses dan mempercepat proses makanan untuk melewati saluran pencernaan sehingga mengurangi risiko terjadinya sembelit. Tidak hanya itu, serat juga bertindak sebagai prebiotik yang merupakan sumber makanan bagi bakteri baik yang hidup di dalam usus
4. Sebagai Asi Booster
Manfaat sari kacang hijau untuk ibu hamil yang keempat yaitu sebagai asi booster. Minuman atau makanan yang berasal dari sari kacang hijau dapat menjadi asi booster atau pelancar asi bagi ibu menyusui karena biji-bijian yang satu ini mempunyai kandungan karbohidrat dan protein yang sangat tinggi. Meskipun banyak manfaatnya, sebaiknya ibu hamil tidak mengkonsumsi sari kacang hijau dalam kemasan terlalu sering karena kadar gula buatan yang terdapat pada sari kacang hijau kemasan terlalu tinggi. Ada baiknya untuk membuat sendiri di rumah agar lebih sehat dan aman sesuai takaran
5. Mencegah Tekanan Darah Tinggi
Manfaat sari kacang hijau untuk ibu hamil yang kelima yaitu membantu mencegah tekanan darah tinggi. Tekanan darah tinggi adalah masalah yang signifikan karena meningkatkan kemungkinan terjadinya penyakit kronis seperti misalnya penyakit jantung. Namun, beberapa modifikasi gaya hidup seperti misalnya mengkonsumsi makanan yang seimbang dapat membantu menurunkan tekanan darah. Berdasarkan hasil penelitian, nutrisi kacang hijau seperti potasium, magnesium, dan serat secara efektif dapat menurunkan risiko tekanan darah tinggi
6. Melindungi Kesehatan Mata
Manfaat sari kacang hijau untuk ibu hamil berikutnya yaitu membantu melindungi kesehatan mata. Berdasarkan hasil penelitian, zinc mampu menambah fungsi enzim dalam tubuh yang membantu produksi vitamin A. Oleh karena itu, rutin mengkonsumsi sari kacang hijau dapat mencukupi kandungan vitamin A setiap harinya sehingga penglihatan tetap terjaga dan terhindar dari rabun atau minus
7. Menjaga Kesehatan Kulit
Manfaat sari kacang hijau untuk ibu hamil selanjutnya yaitu membantu menjaga kesehatan kulit. Sari kacang hijau mempunyai manfaat untuk menjaga kesehatan kulit karena mempunyai sifat anti inflamasi, vitamin A, dan vitamin C. Kacang hijau dapat membantu kita melawan kusam, memperbaiki tekstur kulit dan melindungi kulit dari kerusakan UVA dan UVB. Rutin mengkonsumsi sari kacang hijau dapat membuat kulit jauh lebih bersinar
8. Meningkatkan Kesehatan Jantung
Manfaat sari kacang hijau untuk ibu hamil lainnya yaitu membantu meningkatkan kesehatan jantung. Serat larut yang terdapat pada kacang hijau dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung dengan cara mengurangi kadar kolesterol LDL atau Kolesterol jahat
9. Meningkatkan Fungsi Otak Bayi Dalam Kandungan
Manfaat sari kacang hijau untuk ibu hamil selanjutnya yaitu membantu meningkatkan fungsi otak bayi dalam kandungan. Bayi yang akan dilahirkan akan mempunyai kualitas otak dan memori yang sangat baik. Janin yang masih bertumbuh terutama pada trimester tiga akan sangat terbantu dengan kandungan asam folat yang terdapat pada kacang hijauĀ
Baca juga: Manfaat Bubur Kacang Hijau, Baik Untuk Kesehatan Dan Juga Ibu Hamil
10. Mengurangi Risiko Penyakit Kronis
Manfaat sari kacang hijau untuk ibu hamil yang terakhir yaitu membantu mengurangi risiko penyakit kronis. Tidak dapat dipungkiri bahwa kacang hijau mengandung banyak antioksidan sehat, termasuk di dalamnya asam fenolik, flavonoid, dan asam sinamat. Hasil penelitian mengatakan bahwa antioksidan dari kacang hijau dapat menetralkan kerusakan radikal bebas yang terkait dengan pertumbuhan kanker pada sel paru-paru dan juga perut
Cara Membuat Sari Kacang Hijau
Bahan-bahan:
- 1 kg kacang hijau
- 3 liter air untuk merendam
- Air hangat secukupnya
- 2 kg gula pasir
- Garam secukupnya
- Daun pandan atau vanili secukupnya
Cara membuat:
- Siapkan wadah lalu rendam kacang hijau di dalam 3 liter air kemudian diamkan kurang lebih selama 4 jam
- Ambil kacang yang sudah direndam kemudian pisahkan dari air rendamannya. Cuci bersih sampai sisa air rendaman dan kotoran hilang
- Didihkan air kemudian rebus kacang hijau kurang lebih selama 30 menit
- Siapkan blender kemudian masukkan kacang hijau yang sudah direbus ke dalamnya lalu tambahkan sedikit air hangat kemudian haluskan dengan blender sampai biji kacang hijau hancur
- Saring kacang hijau yang sudah dihaluskan menggunakan kain kasa halus. Tampung air sari kacang hijau yang keluar dari saringan
- Rebus sari kacang hijau menggunakan air, daun pandan atau vanili, gula, dan garam. Rebus kurang lebih selama 20 menit
- Angkat dan dinginkan. Sajikan setelah sari kacang hijau dingin
Baca juga: Cara Membuat Bubur Kacang Hijau Yang Praktis Dengan Santan Maupun Tanpa Santan
Nah, itu dia tadi sepuluh manfaat sari kacang hijau untuk ibu hamil dan cara membuat sari kacang hijau yang bisa kamu coba di rumah. Tidak hanya untuk ibu hamil, manfaat sari kacang hijau juga dapat dirasakan oleh semua orang. Bagi kamu yang ingin mencoba dan mendapatkan manfaat dari sari kacang hijau, kamu bisa membeli produk kemasan dari sari kacang hijau di AlloFresh. Di AlloFresh ada beberapa produk sari kacang hijau seperti misalnya Ultra sari kacang hijau dan juga ABC minuman sari kacang hijau juice. Cara belanjanya mudah, cukup download aplikasi AlloFresh di hp kamu lalu pilih barang yang ingin dibeli kemudian lakukan pembayaran selanjutnya tunggu barangnya sampai di rumah maksimal dua jam. Mudah bukan? Sangat membantu bagi kamu yang malas keluar rumah tetapi tetap ingin berbelanja. Jadi, tunggu apalagi. Yuk belanja produk sari kacang hijau di AlloFresh sekarang!