Rekomendasi Macam-Macam Biskuit Kaleng Dan Harganya Saat Ini
Macam-macam biskuit kaleng dan harganya bisa kamu lihat melalui aplikasi belanja online. Dulu, biskuit hadir dengan bentuk dan rasa tertentu berbeda dengan saat ini yang sudah memiliki banyak varian rasa, bentuk, dan kemasan yang menarik. Salah satu yang selalu menjadi pilihan banyak orang yaitu biskuit dengan kemasan kaleng. Biskuit dengan kemasan kaleng tentunya lebih terlihat eksklusif karena bisa langsung disuguhkan jika ada tamu. Selain untuk dinikmati sendiri atau dijadikan suguhan, biskuit kaleng juga bisa dijadikan sebagai parcel. Biskuit kaleng disukai hampir semua kalangan baik muda ataupun tua. Mau tahu apa saja macam-macam biskuit kaleng dan harganya saat ini? Tapi sebelum itu, yuk cari tahu bagaimana sih cara memilih biskuit kaleng yang bagus dan enak. Ini dia caranya.
Cara Memilih Biskuit Kaleng
1. Cari tahu apa saja macam-macam biskuit kaleng yang ada
Sama seperti biskuit dengan jenis kemasan lainnya, biskuit kaleng juga memiliki varian rasa yang bermacam-macam. Ada beberapa varian rasa yang umum seperti coklat, vanila, keju, dan butter. Ada juga beberapa varian rasa unik seperti red velvet, salted caramel, dan kelapa
2. Pilih tipe biskuit kaleng sesuai selera
Biskuit dikenal sebagai makanan ringan renyah yang dibuat dengan cara dipanggang. Dulu, biskuit memiliki bentuk yang tipis, kecil, dan rata. Namun seiring perkembangan zaman dan teknologi, ada berbagai macam tipe biskuit diantaranya yaitu sandwich biscuits, crackers, cookies, dan wafer
3. Pilih biskuit assorted yang memiliki berbagai varian rasa
Ada dua macam biskuit kaleng yaitu biskuit kaleng satu varian dan biskuit kaleng assorted. Biskuit kaleng satu varian berisi satu tipe biskuit dengan varian rasa yang sama sedangkan biskuit kaleng assorted berisikan tipe biskuit dan rasa yang bervariasi dalam satu kemasan
4. Amati bentuk dan berat kemasan
Umumnya, biskuit kaleng hadir dalam kemasan bulat atau persegi dengan berat yang beragam. Walaupun bentuk kalengnya sama namun beratnya bisa saja berbeda. Berat biskuit kaleng kurang lebih sekitar 140 gr sampai 1.600 gr
Baca juga: Beberapa Jajanan Jaman Dulu Yang Bikin Kangen
Macam-Macam Biskuit Kaleng Dan Harganya
1. Arnott’s Biscuit I Good Time Double Choc
Macam-macam biskuit kaleng dan harganya yang pertama yaitu Arnott’s Biscuit I Good Time Double Choc. Biskuit kaleng ini memiliki taburan choco chips di atasnya. Arnott’s Biscuit I Good Time Double Choc memiliki harga yang relatif murah dibanding biskuit kaleng lainnya. Harga untuk satu kaleng biskuit Arnott’s Biscuit I Good Time Double Choc yaitu sekitar Rp 24.000
2. Nissin Biscuit I Longer Stick Cracker
Macam-macam biskuit kaleng dan harganya yang kedua yaitu Nissin Biscuit I Longer Stick Cracker. Tidak semua orang menyukai coklat, nah biskuit kaleng yang satu ini menawarkan rasa lainnya yaitu gurih mentega yang cocok dikonsumsi bersama dengan berbagai macam jenis minuman. Nissin Biscuit I Longer Stick Cracker tidak hanya bisa dijadikan camilan tetapi juga bisa dijadikan topping untuk dessert. Biskuit kaleng ini memiliki rasa yang netral sehingga cocok dicocol pada saus coklat ataupun selai buah. Untuk satu kaleng Nissin Biscuit I Longer Stick Cracker dibandrol dengan harga sekitar Rp 35.000
Baca juga: Makanan Ringan Pengganjal Perut Dikala Lapar
3. Nissin Biscuit I Wafers Chocolate
Macam-macam biskuit kaleng dan harganya yang ketiga yaitu Nissin Biscuit I Wafers Chocolate. Biskuit kaleng yang satu ini berasal dari brand yang sama yaitu nissin. Memiliki lapisan wafer yang tebal, tekstur yang renyah, dan coklat yang pas membuat wafer ini menjadi favorit semua orang. karena dikemas menggunakan kaleng, kamu bisa menyajikannya pada saat ada tamu yang datang ke rumah. Untuk mendapatkan satu kaleng Nissin Biscuit I Wafers Chocolate ini, kamu harus menyiapkan uang sekitar Rp 46.500
4. Mayora I Astor Wafer Stick
Macam-macam biskuit kaleng dan harganya yang keempat yaitu Mayora I Astor Wafer Stick. wafer stick dengan isian coklat ini sudah menjadi favorit banyak orang. Memiliki bentuk kaleng yang kecil dan ramping, membuat Mayora I Astor Wafer Stick banyak diminati sebagai pelengkap camilan sehari-hari atau saat perayaan. Satu kaleng Mayora I Astor Wafer Stick dibandrol dengan harga sekitar Rp 48.730
5. Mayora I Roma Kelapa
Macam-macam biskuit kaleng dan harganya berikutnya yaitu Mayora I Roma Kelapa. Biskuit kaleng yang satu ini memiliki rasa yang sedikit berbeda dengan biskuit kaleng pada umumnya. Biskuit ini memiliki rasa kelapa dimana setiap kepingnya dibuat dengan tambahan kelapa asli pilihan yang masih segar sehingga aroma kelapanya tercium kuat. Mayora I Roma Kelapa mempunyai tekstur yang renyah dengan rasa manis dan gurih. Selain rasanya yang enak, biskuit kaleng ini juga kaya akan kandungan vitamin dan kalsium yang bermanfaat bagi tulang. Untuk satu kaleng Mayora I Roma Kelapa dibandrol dengan harga sekitar Rp 57.750
6. Marie Regal I Regal Kaleng
Macam-macam biskuit kaleng dan harganya selanjutnya yaitu Marie Regal I Regal Kaleng. Biskuit kaleng yang satu ini kaya akan kandungan protein, kalsium, serat, karbohidrat, vitamin A, vitamin B1, dan vitamin D. Memiliki tekstur yang lembut dan mudah lumer sehingga dapat dikonsumsi oleh semua usia dari anak-anak sampai orang tua. Marie Regal I Regal Kaleng ini bisa dijadikan salah satu camilan yang sehat. Untuk mendapatkan satu kaleng Marie Regal I Regal Kaleng ini kamu harus menyiapkan uang sekitar Rp 68.000
7. Monde Mahkota Biskuit I Monde Butter Cookies
Biskuit kaleng yang satu ini sangat identik dengan momen hari raya dan juga acara keluarga lainnya. Monde Mahkota Biskuit I Monde Butter Cookies ini memiliki kombinasi gurih dari butter dan manis dari gula yang menjadi favorit semua orang. Biskuit kaleng ini termasuk salah satu biskuit kaleng yang di dalamnya berisi lebih dari satu varian rasa dan juga bentuk. Monde Mahkota Biskuit I Monde Butter Cookies tersedia dalam berbagai varian kemasan bahkan tersedia kemasan cup ukuran 27 gr dan kaleng. Harga satu kaleng Monde Mahkota Biskuit I Monde Butter Cookies berkisar antara Rp 83.500
8. Mayora I Royal Choice Traditional Butter Cookies
Macam-macam biskuit kaleng dan harganya yang terakhir yaitu Mayora I Royal Choice Traditional Butter Cookies. Biskuit kaleng ini memiliki tekstur yang lembut dengan cita rasa butter yang lezat. Mayora I Royal Choice Traditional Butter Cookies ini menghadirkan biskuit butter hasil resep autentik dari Denmark dengan aneka bentuk dan juga rasa. Dalam satu kaleng biskuit ini terdapat beberapa varian rasa dan juga tekstur. Ada yang memiliki tekstur lebih lembut, lebih keras, dan juga ada yang bertaburkan gula atau kismis. Satu kaleng biskuit Mayora I Royal Choice Traditional Butter Cookies ini sekitar Rp 96.800
Itu dia tadi delapan macam-macam biskuit kaleng dan harganya saat ini. Buat kamu yang ingin mencoba beberapa rasa dan tekstur dalam satu kaleng biskuit, pilih biskuit kaleng assorted. Dijamin kamu tidak akan bosan memakannya karena ada berbagai varian rasa dan juga tekstur di dalam satu kaleng kemasan. Untuk mendapatkan biskuit kaleng di atas sangat mudah, kamu bisa membelinya di AlloFresh. Di AlloFresh kamu bisa berbelanja bermacam-macam biskuit kaleng seperti misalnya astor, roma kelapa, good time, dan juga gery. Caranya mudah, cukup download aplikasi AlloFresh di hp kamu dan nikmati kemudahan berbelanja dari rumah. Jadi, tunggu apalagi. Yuk, belanja macam-macam biskuit kaleng di AlloFresh sekarang!