Resep

Tips Cara Membuat Ketupat Lebaran Yang Tidak Cepat Basi 

Cara membuat ketupat lebaran cukup praktis dan mudah untuk dipraktikkan. Makanan khas Indonesia ini biasa menjadi menu utama saat hari raya baik Idul Fitri maupun Idul Adha. Rasanya yang empuk dan juga legit membuat ketupat cocok disantap bersama opor ayam, rendang, semur, dan sambal goreng ati. Cara membuat ketupat yang pertama yaitu dengan menyiapkan bungkus atau selongsong yang terbuat dari janur serta beras sesuai dengan jumlah ketupat yang akan dibuat. Akan tetapi, perlu kesabaran dan ketelitian dalam membuat ketupat karena durasi yang dibutuhkan untuk merebus ketupat sampai matang kurang lebih selama 4-6 jam. Cara membuat ketupat pun bermacam-macam misalnya ketupat yang dibuat menggunakan janur seperti pada umumnya, ketupat berbungkus plastik, bahkan ada juga ketupat yang dibuat menggunakan rice cooker. Yuk, simak penjelasan lengkapnya.

5 Cara Membuat Ketupat 

1. Resep Ketupat Janur

Bahan-bahan:

  1. 12 buah selongsong ketupat ukuran sedang
  2. 500 gr beras berkualitas baik
  3. Kapur sirih
  4. Garam

Cara membuat:

  1. Cuci beras sampai bersih kemudian rendam menggunakan air bersih selama 3 jam. Setelah itu, angkat dan tiriskan. Pastikan beras direndam hingga benar-benar bersih agar tidak cepat basi
  2. Campur beras dengan sedikit kapur sirih kemudian tambahkan garam secukupnya jika ingin ketupat yang gurih
  3. Siapkan selongsong janur ketupat, pilih yang anyaman yang rapat yang teratur agar beras tidak mudah tercecer saat direbus
  4. Masukkan beras hingga ⅔ bagian selongsor janur. Jika lebih dari itu maka nantinya kematangan ketupat akan tidak merata sedangkan jika kurang, ketupat akan terlalu lembek
  5. Rebus ketupat hingga terendam dalam air mendidih. Jika tidak terendam air saat direbus maka ketupat yang dihasilkan nantinya akan tampak kotor oleh sisa-sisa air rebusan
  6. Buka panci sesekali saja saat proses merebus ketupat. Tambahkan air panas secukupnya saat air rebusan sudah mulai menyusut dan tidak merendam ketupat
  7. Rebus ketupat kurang lebih selama 4-6 jam
  8. Setelah ketupat matang, angkat lalu tiriskan. Gantung ketupat supaya terkena angin. 
  9. Ketupat janur siap disajikan

2. Resep Ketupat Rice Cooker

Bahan-bahan:

  1. 2 gelas beras
  2. 6 gelas air
  3. 1 sdt garam halus
  4. 1 lembar daun pisang atau plastik food grade ukuran 1 kg 

Cara membuat:

  1. Cuci beras sampai bersih kemudian beri air dan taburkan garam lalu masak menggunakan rice cooker. Gunakan gelas yang sama untuk menakar air dan juga beras
  2. Setelah matang, buka rice cooker. Aduk-aduk nasi sambil ditekan agar tekstur lebih halus 
  3. Siapkan wadah, alasi menggunakan plastik food grade atau daun pisang. Masukkan dan ratakan nasi yang sudah dihaluskan tadi
  4. Tutup bagian atas menggunakan plastik atau daun pisang lagi. Tekan-tekan hingga padat dan juga rata
  5. Tunggu beberapa saat sampai nasi hangat kemudian simpan di dalam kulkas selama kurang lebih 4 jam
  6. Ketupat rice cooker siap disajikan

Baca juga: Anti Gagal! Ini Dia Resep Cara Membuat Cireng Crispy Di Rumah 

3. Resep Ketupat Bungkus Plastik

Bahan-bahan:

  1.  1 kg beras (12 cup)
  2. Air
  3. Plastik
  4. Lilin dan juga api

Cara membuat:

  1. Cuci beras sampai bersih kemudian rendam selama 10 menit menggunakan sedikit air
  2. Masukkan beras ke dalam plastik tahan panas ½ bagian. Gunakan plastik ukuran 8×15 cm. Untuk 1 cup beras bisa menjadi 3 ketupat
  3. Tutup plastik menggunakan lilin atau api. Pastikan plastik rapat dan tidak berlubang. Bisa juga menggunakan mesin press jika ada
  4. Ulangi sampai beras habis. Untuk 1 kg beras bisa jadi 18 ketupat. Untuk pengisian beras pun disesuaikan dengan jenis berasnya. Jika terlalu lembek bisa diisi lebih dari ½ bagian
  5. Beri lubang dibeberapa titik plastik agar air dapat masuk saat ketupat direbus
  6. Siapkan dalam panci kemudian rebus ketupat selama 1 jam. Gunakan panci besar agar bisa merebus sekaligus. Pastikan semua ketupat tenggelam dalam air
  7. Apabila menggunakan panci kecil yang hanya muat maksimal 8 ketupat maka harus sering dicek setiap 15 menit sekali dan dibalik agar ketupat tidak gosong karena menempel dipermukaan panci
  8. Selalu tambahkan air agar ketupat terus terendam
  9. Setelah tidak lagi terlihat butiran beras atau nasi pada permukaan ketupat, angkat ketupat kemudian tiriskan
  10. Diamkan sampai dingin agar mudah dipotong
  11. Ketupat berbungkus plastik siap disajikan

4. Resep Ketupat Sederhana

Bahan-bahan:

  1. 1 liter beras
  2. 10 buah kulit ketupat siap pakai
  3. Air

Cara membuat:

  1. Rendam beras kurang lebih selama 30 menit kemudian cuci hingga bersih lalu tiriskan
  2. Masukkan beras yang sudah dicuci sampai bersih ke dalam kulit ketupat. Isi ⅔ bagian saja karena nantinya beras akan mengembang dan memenuhi kulit ketupat
  3. Siapkan magic com kemudian masukkan ketupat lalu tuang air sampai ketupat terendam seluruhnya. Hidupkan magic com dan biarkan ketupat dimasak kurang lebih selama 3 jam
  4. Setelah ketupat matang, angkat lalu tiriskan
  5. Ketupat sederhana siap disajikan

5. Resep Ketupat Tanpa Daun dan Plastik

Bahan-bahan:

  1. 2 cup beras
  2. 1 wadah kotak panjang
  3. 4 cup air

Cara membuat: 

  1. Cuci beras sampai bersih kemudian beri air sebanyak 4 cup
  2. Masak beras di magic com kemudian tunggu sampai matang
  3. Pindahkan nasi yang sudah matang ke dalam kotak panjang yang sudah disiapkan kemudian tekan-tekan sampai padat dan juga lembek
  4. Simpan di dalam kulkas selama 2 jam boleh lebih
  5. Keluarkan dari kulkas dan keluarkan juga dari kotak. Potong-potong kemudian hangatkan menggunakan magic com atau kukus sebentar sampai hangat
  6. Ketupat tanpa daun dan plastik siap disajikan

Baca juga: Gampang Banget, Ini Dia Cara Membuat Daging Empuk Seperti Di Restoran

Itu dia 5 resep cara membuat ketupat yang bisa kamu coba di rumah. Lalu bagaimana sih cara membuat ketupat agar tidak cepat basi? Penasaran, mau tau tipsnya? Yuk simak tips berikut.

Tips Cara Membuat Ketupat Agar Tidak Cepat Basi

1. Pemilihan daun kelapa

Janur atau daun kelapa biasanya digunakan sebagai salah satu bahan pembungkus ketupat. Agar ketupat awet saat disimpan, pilihlah daun kelapa yang berwarna kuning muda kehijauan. Daun kelapa seperti itu tergolong masih muda sehingga bisa membuat ketupat tahan lama

2. Tambahkan air kapur sirih pada beras

Selain pemilihan daun kelapa, yang tidak kalah penting yaitu penambahan air kapur sirih pada beras yang sudah dicuci agar ketupat tidak cepat basi. Air kapur sirih berfungsi untuk membuat ketupat lebih awet dan rasa dari ketupat lebih kenyal

3. Tambahkan air panas pada air rebusan ketupat

Pada saat proses merebus ketupat dan air rebusannya mulai berkurang, jangan lupa untuk selalu menambahkan air panas agar ketupat kembali terendam. Hal ini agar ketupat tetap bersih dan tidak terkesan kotor

4. Siram ketupat menggunakan air es

Setelah ketupat matang, angkat dan tiriskan ketupat pada wadah berlubang kemudian siram ketupat menggunakan air es. Air es ini berfungsi agar ketupat tetap berwarna kuning yang cantik dan juga tidak cepat basi

5. Simpan ketupat di dalam kulkas

Menyimpan ketupat sisa agar tidak cepat basi yaitu dengan menyimpannya di dalam kulkas. Jika ingin disantap, keluarkan ketupat sebentar kemudian kukus kembali kurang lebih selama 30 menit

Nah, itu dia 5 tips cara membuat ketupat agar tidak cepat basi yang bisa kamu praktikkan di rumah. Dijamin, ketupat buatan kamu tidak akan mudah basi dan awet lebih lama. Jika ingin membuat ketupat sendiri jangan lupa untuk selalu menggunakan bahan-bahan yang berkualitas seperti beras dan juga bumbu masaknya. Kamu bisa membeli beras dengan kualitas terbaik di AlloFresh. Di aplikasi AlloFresh, kamu bisa berbelanja semua kebutuhan semua kebutuhan dapur mulai dari beras, sayuran, buah sampai bumbu masakan lengkap dan tersedia fresh setiap harinya. Jadi tunggu apalagi, ayo download aplikasi AlloFresh sekarang!  

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button