4 Resep Kaldu Ayam yang Lezat dan Gurih di Rumah
Ingin tahu resep kaldu ayam yang lezat dan gurih untuk membuatnya sendiri di rumah? Meski kini kaldu ayam instan beredar di pasaran, kaldu langsung buatan tangan nyatanya lebih terasa nikmat dan enak lho.
Kaldu ayam sendiri memiliki banyak manfaat lho bagi tubuh karena memiliki kandungan kandungan zat besi, kolagen, hingga vitamin yang tinggi. Kaldu ini juga bisa meningkatkan pencernaan, melindungi sendi, membersihkan kulit, membantu tidur yang lebih baik, dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Bahkan, kaldu kerap menjadi opsi bagi orang-orang yang sedang atau baru sembuh dari sakit. Orang-orang biasa menggunakan kaldu ayam sebagai bagian dari resep makanan tertentu seperti mie, sup, dan makanan lain.
Lantas, bagaimana resep membuat kaldu ayam? Simak artikel AlloFresh di bawah ini lengkap beserta tips dan cara masaknya.
1. Cara Membuat Kaldu Ayam dari Tulang
Bahan-bahan
- 500 gram tulang ayam
- 2 liter air
- 3 siung bawah putih cincang halus
- 1 buah bawang bombai potong dadu
- 2 buah wortel potong sesuai selera
- 1 batang daun bawang iris tipis
- 2 batang seledri iris tipis
- 2 lembar daun salam
- minyak secukupnya
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh gula
Tips dan Cara Memasak Kaldu Ayam dari Tulang
- Persiapkan panci lalu masukkan bahan-bahan yang telah dipotong.
- Tumis semua bahan tersebut hingga sedikit layu.
- Masukkan tulang ayam dan tumis hingga harum atau sampai warnanya berubah.
- Ketika sudah harum, beri air, daun bawang, seledri, dan daun salam.
- Kemudian, beri garam dan gula. Aduk sampai merata.
- Tutup panci dan rebus seluruh bahan-bahan dengan api kecil selama 1 jam.
- Setelah itu, matikan api dan saring kaldu tersebut.
Baca juga: Tiga Resep Varian Nasi Kebuli Yang Wajib Dicoba Di Rumah
2. Cara Membuat Kaldu dari Sayap
Bahan-bahan
- 10 – 15 potong sayap atau tulang punggung dengan ukuran 2 inci. Kamu bisa meminta penjual daging untuk memotong ayam yang kamu beli sesuai ukuran ini.
- 1 sendok makan minyak zaitun
- 1 bawang bombai berukuran besar dan potong menjadi 4 tanpa dikupas.
- 1 wortel besar yang dipoting 2 inci pada setiap ruas
- 2 batang seledri diiris tipis
- 1 ikat peterseli
- 1 batang daun bawang diiris tipis
- 1 lembar daun salam
- 6 liter air
- 1 sendok makan garam
Tips dan Cara Memasak Kaldu Ayam dari Sayap
- Pertama persiapkan panci dan lapisi bagian dasarnya dengan minyak zaitun.
- Masukkan beberapa potong ayam dengan sisi kulit menghadap dasar panci. Panaskan dengan api sedang.
- Setelah ayam bewarna kecoklatan, masukan sisa potongan ayam. Lalu masak sampai warna ayam berubah dan tidak merah muda lagi.
- Selanjutnya masukan bawang bombai, wortel, peterseli, seledri, daun bawang, dan daun salam. Lalu masukan air 6 liter.
- Rebus kaldu ayam dengan api besar lalu kecilkan. Apabila buih naik ke permukaan air terutama saat setengah jam pertama perebusan, bersikan dengan sendok logam.
- Rebus ayam dengan api kecil tanpa tutup selama 4 sampai 6 jam.
- Saring bahan-bahan menggunakan kain katun tipis atau handuk kertas sambil memindahkan kaldu ke mangkuk besar atau panci lain.
- Jika ingin menyimpan kaldu di kulkas, rebus kembali kaldu selama 1 jam menggunakan api besar.
- Kaldu tersebut bisa bertahan selama seminggu di kulkas atau sampai beberapa bulan jika ditaruh di freezer.
Baca juga: 4 Resep Dimsum Ayam Udang Mudah Dibuat, Dijamin Enak!
3. Cara Membuat Kaldu dari Ceker
Bahan-bahan
- 1 kilogram ceker ayam
- 2 buah wortel besar potong menjadi 2
- 1 buah bawang bombai dan potong dadu
- 2 batang seledri yang potong menjadi 2
- 1 ikat daun thyme segar
- 1 lembar daun salam
- 10 buah merica
- 2-4 liter air
Tips dan Cara Memasak Kaldu Ayam dari Ceker
- Persiapkan panci dan rebus 2 liter air hingga mendidih.
- Lalu masukkan ceker ayam selama 5 menit.
- Tiriskan ceker dan bilas dengan air dingin agar mudah dipegang.
- Selanjutnya potong ujung cakar setiap ceker menggunakan pisau tajam.
- Masukkan ceker ayam ke panci dan isi air dingin secukupnya hingga menutupi seluruh ceker dengan jarak 1 inci.
- Masukkan wortel, seledri, bawang bombai, daun thyme, merica, dan daun salam.
- Kemudian didihkan seluruh bahan dan kecilkan apinya.
- Tutup panci sebagian dan masak kaldu menggunakan api kecil selama 4 jam.
- Buang busa yang bisa saja sesekali muncul ke permukaan.
- Buka tutup panci dan masak kembali selama 1-2 jam agar kaldu lebih mudah disimpan.
- Lalu saring kaldu mengggunakan kain katun tipis atau saringan jaring ke dalam mangkuk atau panci lain.
- Biarkan kaldu menjadi dingin kurang lebih selama 1 jam kemudian simpan di lemari es.
4. Cara Membuat Kaldu Ayam Kampung
Bahan-bahan
- 1 ekor ayam kampung kecil
- 2 helai daun bawang
- 3 siung bawang putih
- 8 bawang merah
- ½ bawang bombai
- 1 wortel besar yang dibagi 2
- Jahe secukupnya
- Garam himayala secukupnya
Tips dan Cara Memasak Kaldu Ayam Kampung
- Pertama, cuci ayam sampai bersih.
- Persiapkan panci, rebus 2 liter air hingga mendidih, dan masukkan ayam ke dalam panci tersebut.
- Iris bawang merah, bawang putih, bawang bombai, geprek jahe, lalu masukkan ke dalam rebusan air.
- Masukkan wortel dan daun bawang
- Rebus air dan bahan-bahan tersebut kecilkan apinya setelah beberapa saat.
- Selanjutnya masak selama kurang lebih 2 jam menggunakan api kecil.
- Buang busa yang bisa saja sesekali muncul ke permukaan.
- Lalu tiriskan ayam dan saring air kaldu mengggunakan kain katun tipis atau saringan jaring ke dalam mangkuk atau panci lain.
- Masak kembali selama 1-2 jam agar bisa kamu simpan lebih lama dalam di kulkas atau freezer.
Demikian resep cara membuat kaldu ayam dari tulang, sayap, ceker, maupun untuk jenis ayam kampung. Jika ingin membuat kaldu sendiri di rumah, kamu juga harus memastikan bahwa bahan-bahan yang kamu gunakan berkualitas tinggi agar rasa kaldu ayam semakin lezat dan gurih.
Kamu juga bisa lho menggunakan AlloFresh untuk membeli bahan-bahan saat ingin membuat kaldu. Selain produk segar dan bermutu yang berkualitas tinggi, AlloFresh juga memberi harga yang terjangkau dibanding harga di luar sana, variasi produk yang banyak, dan kamu juga bisa mendapat bahan-bahan yang kamu beli hanya dalam waktu 3 jam saja. Langsung di antar ke rumah!
Bahkan, kamu juga bisa sekalian membeli bahan-bahan lain untuk kebutuhan sehari-hari di AlloFresh lho. Ingin membuat kaldu ayam dengan bahan terbaik? Yuk, unduh AlloFresh di Google Play atau App Store sekarang juga!